Trenggalek – Kantor Pertanahan terus berinovasi untuk meningkatkan kualitas pelayanan publik. Salah satu terobosan terbaru yang sukses menarik perhatian adalah program Layanan Pertanahan Akhir Pekan (PELATARAN). Program ini dirancang khusus untuk mempermudah masyarakat yang memiliki keterbatasan waktu di hari kerja agar tetap bisa mengurus berbagai keperluan pertanahan.
PELATARAN pada Kantor Pertanahan Kabupaten Trenggalek
membuka layanan di hari Sabtu, mulai pukul 08.00 hingga 12.00. Program ini
memungkinkan masyarakat, terutama karyawan swasta dan pekerja, untuk mengurus
berbagai layanan, seperti pengecekan sertipikat, pendaftaran Hak Tanggungan
(HT), dan Roya. Layanan ini menjadi solusi efektif bagi warga yang kesulitan
mengurus dokumen penting tanpa harus mengambil cuti.
Sejak diluncurkan, antusiasme masyarakat terhadap program
ini sangat tinggi. Banyak warga yang memanfaatkan PELATARAN untuk menyelesaikan
urusan pertanahan mereka. Salah satunya adalah Budi, seorang pegawai negeri
sipil di salah satu instansi di Kabupaten Trengalek.
"Saya sudah lama mau mengurus sertipikat tanah, tapi
selalu terkendala waktu karena harus kerja dari Senin sampai Jumat," ujar
Budi. "Dengan adanya PELATARAN, saya bisa datang di hari Sabtu dan semua
urusan jadi cepat selesai. Tidak perlu ambil cuti, antreannya juga tidak
terlalu panjang. Ini sangat membantu sekali."ujarnya ditemui pada Sabtu 16
Agustus 2025
Hal senada juga diungkapkan oleh Ibu Siti, seorang ibu
rumah tangga yang sedang mengurus Roya. "Biasanya mengurus dokumen
pertanahan itu butuh waktu seharian. Tapi di program PELATARAN ini prosesnya
cepat dan petugasnya ramah. Saya sangat terbantu," katanya.
Kepala Kantor Pertanahan Kabupaten Trenggalek menyatakan
bahwa program PELATARAN adalah bukti komitmen pemerintah dalam memberikan
kemudahan akses layanan. "Kami ingin memastikan bahwa setiap warga negara
memiliki kesempatan yang sama untuk mendapatkan layanan pertanahan tanpa harus
mengorbankan waktu kerja mereka," ujarnya.